Buat Nyaman, Tetap Nggak Bisa !

Beginilah kalau kita melakukan apa yang tidak sesuai dengan hati kita. Ah, rasanya bete abis padahal menurut orang sih bagus. Mungkin bagus, tapi suasananya nggak mendukung banget. Aku merasa asing ! Malam yang asing, di tengah orang yang asing, dengan pandangan yang asing . Sebutannya pun asing, tapi ada lucunya juga sih…. Eh, Mbak akhwat…ukhti….Dengan gayaku, aku nyeletuk,” Ye, kalau dah akhwat, nggak usah lagi ukhti,” kataku. Ternyata, dia senyum. Aku cuek, terus aja jalan :mrgreen:

Masuk ke ruang besar ini ! Tenang, aku nggak shock kok, dah pernah kesini, hmmm berapa tahun yang lalu sih…Sampe-sampe aku lupa dimana pintu masuknya 😳 Udara dingin, tapi tidak alami langsung menyapaku. Lampu yang ditutupi benda yang berbentuk seperti kapal putih menerangi ruangan. Ada yang aneh, suasananya ! Orang asing, bule ada disini juga 😯 ! Oh, ada lagi !Yang pakai jilbab cuma kami berdua ! Di layar TV, ada seorang ibu berkerudung ! Was gaswat, nah lho ! Kami terdampar ! Tenang, nanti kami akan menyelinap keluar….Tunggu saja. Benar, kami menyelinap dan pulang deh πŸ™„

Di atas itu merupakan ceritaku tadi bersama seorang teman yang diundang ke konsernya anak. Termasuk senang juga sih karena tiket gratis dari anak hanya untuk aku dan 2 orang temanku. Tersanjung nggak tuh. Dasar si anak memang anak yang baik. Aku dan teman ingin sekali melihat dia tersenyum dan memberi apresiasi dengan kedatangan kami.

Begini teman, sekedar sharing aja nih. Aku sering kali merasakan….Apa itu firasat atau sekedar hitung-hitungan sebab-akibat. Kalau aku ngelakuin ini, maka aku….Atau kalau aku datang, aku…Nah, tanpa aku sadari, aku sering melakukannya dalam aktivitas harian. Sepertinya, aku merasa ada yang janggal dari sikapnya ? Ternyata dan ternyata….Jreng, betul sekali, perasaanku benar. Mungkin bukan perasaan sih, tapi kemampuan analisisku saja yang canggih πŸ˜† Termasuk pada acara yang aku ikuti ini. Memang kalau sudah tidak mood, ya tidak usah diikuti deh. Ntar tau sendiri akibatnya.

Begitu pun di kegiatan-kegiatan lainnya, makanya seorang yang berprofesi di bidang sosial lain sering menggunakan intuisinya sehingga kemampuan interpersonalnya terasah dengan baik.

Lain juga dengan temanku.

“Bener lho, aku merasa dia bersikap gitu karena bla bla bla…,” kataku.

“Ah, masak sih ? Nggak mungkin. Dia nggak kayak gitu kok,” kata temanku yang tidak percaya.

” Coba aja lihat sikapnya ? Gaya bicaranya. ” Kataku kembali.

“Ah, biasa aja kale. Kamu aja yang suka mikir macem-macem….” kata temanku tidak mau ngalah.

“Nah, kita lihat saja nanti.”

Benar saja, apa yang kurasakan memang benar !

Mengapa seorang psikolog itu bisa mempelajari orang yang berbohong ? Karena dia sudah tahu ilmunya. Kata seorang psikolog, ” Yang dibutuhkan itu kepekaan dan kejelian dalam melihat tingkah laku.” Itulah kuncinya. Seorang psikolog terkenal pun tidak bisa memastikan bahwa si A berkata jujur tanpa pernah mengobservasi pembicaraannya/gaya bisara atau pun sikap tubuhnya. Jadi, tingkatkan kepekaanmu dan tanya nuranimu jika hendak berbuat. Tanya Allah, apakah yang kita lakukan ini memang sudah tepat. Apakah Dia ridho atau tidak ?

Tentang Meliana Aryuni

Seorang yang mencoba menciptakan makna hidup dari lika-liku kehidupan melalui tulisan.
Pos ini dipublikasikan di Artikel Psikologi, Isi Hatiku. Tandai permalink.

6 Balasan ke Buat Nyaman, Tetap Nggak Bisa !

  1. mei maniezz berkata:

    yupz..sepakatt yuk,kdg intuisi,perasaan,atw apalah namany..sering benar…namun tetp sja kemungkinan bhwa it salah,tetp ada..sekecil apapun..Allah maha mengetahui,sedang qt tidak tahu atas apapun..^_^

    Suka

  2. Mamah Aline berkata:

    berarti intuisimu memang tepat, merasakan dan peka ya mba meli, apa yang dirasa ternyata sesuai dengan kenyataan dan banyak orang yang tidak bisa mendalami persaan dan kejelian sendiri dengan cuek bebeknya

    Suka

  3. Kakaakin berkata:

    Mungkin apa yang Meli lakukan (mnganalisa dan memutuskan) merupakan salah satu petunjuk dari Allah Ta’ala untuk melindungi Meli dari kejadian2 yang buruk πŸ™‚

    Suka

Terima kasih atas masukannya, semoga tulisan disini bermanfaat ya :)